Al-Qur'an Surat Al-Hadid Ayat 16, Ayat 17, Ayat 18, Ayat 19, dan Ayat 20 Lengkap Dengan Artinya / Terjemahannya
57:16
اَلَمْ
يَأْنِ لِلَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اَنْ تَخْشَعَ قُلُوْبُهُمْ لِذِكْرِ اللّٰهِ وَمَا
نَزَلَ مِنَ الْحَقِّۙ وَلَا يَكُوْنُوْا كَالَّذِيْنَ اُوْتُوا الْكِتٰبَ مِنْ
قَبْلُ فَطَالَ عَلَيْهِمُ الْاَمَدُ فَقَسَتْ قُلُوْبُهُمْۗ وَكَثِيْرٌ مِّنْهُمْ
فٰسِقُوْنَ - ١٦
Belum tibakah waktunya bagi orang-orang yang beriman, untuk
secara khusyuk mengingat Allah dan mematuhi kebenaran yang telah diwahyukan
(kepada mereka), dan janganlah mereka (berlaku) seperti orang-orang yang telah
menerima kitab sebelum itu, kemudian mereka melalui masa yang panjang sehingga
hati mereka menjadi keras. Dan banyak di antara mereka menjadi orang-orang
fasik.
57:17
اِعْلَمُوْٓا
اَنَّ اللّٰهَ يُحْيِ الْاَرْضَ بَعْدَ مَوْتِهَاۗ قَدْ بَيَّنَّا لَكُمُ
الْاٰيٰتِ لَعَلَّكُمْ تَعْقِلُوْنَ - ١٧
Ketahuilah bahwa Allah yang menghidupkan bumi setelah matinya
(kering). Sungguh, telah Kami jelaskan kepadamu tanda-tanda (kebesaran Kami)
agar kamu mengerti.
57:18
اِنَّ
الْمُصَّدِّقِيْنَ وَالْمُصَّدِّقٰتِ وَاَقْرَضُوا اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا
يُّضٰعَفُ لَهُمْ وَلَهُمْ اَجْرٌ كَرِيْمٌ - ١٨
Sesungguhnya orang-orang yang bersedekah baik laki-laki maupun
perempuan dan meminjamkan kepada Allah dengan pinjaman yang baik, akan
dilipatgandakan (balasannya) bagi mereka; dan mereka akan mendapat pahala yang
mulia.
57:19
وَالَّذِيْنَ
اٰمَنُوْا بِاللّٰهِ وَرُسُلِهٖٓ اُولٰۤىِٕكَ هُمُ الصِّدِّيْقُوْنَ
ۖوَالشُّهَدَاۤءُ عِنْدَ رَبِّهِمْۗ لَهُمْ اَجْرُهُمْ وَنُوْرُهُمْۗ وَالَّذِيْنَ
كَفَرُوْا وَكَذَّبُوْا بِاٰيٰتِنَآ اُولٰۤىِٕكَ اَصْحٰبُ الْجَحِيْمِ ࣖ - ١٩
Dan orang-orang yang beriman kepada Allah dan rasul-rasul-Nya,
mereka itu orang-orang yang tulus hati (pencinta kebenaran) dan saksi-saksi di
sisi Tuhan mereka. Mereka berhak mendapat pahala dan cahaya. Tetapi orang-orang
yang kafir dan mendustakan ayat-ayat Kami, mereka itu penghuni-penghuni neraka.
57:20
اِعْلَمُوْٓا
اَنَّمَا الْحَيٰوةُ الدُّنْيَا لَعِبٌ وَّلَهْوٌ وَّزِيْنَةٌ وَّتَفَاخُرٌۢ
بَيْنَكُمْ وَتَكَاثُرٌ فِى الْاَمْوَالِ وَالْاَوْلَادِۗ كَمَثَلِ غَيْثٍ
اَعْجَبَ الْكُفَّارَ نَبَاتُهٗ ثُمَّ يَهِيْجُ فَتَرٰىهُ مُصْفَرًّا ثُمَّ
يَكُوْنُ حُطَامًاۗ وَفِى الْاٰخِرَةِ عَذَابٌ شَدِيْدٌۙ وَّمَغْفِرَةٌ مِّنَ
اللّٰهِ وَرِضْوَانٌ ۗوَمَا الْحَيٰوةُ الدُّنْيَآ اِلَّا مَتَاعُ الْغُرُوْرِ -
٢٠
Ketahuilah, sesungguhnya kehidupan dunia itu hanyalah permainan
dan sendagurauan, perhiasan dan saling berbangga di antara kamu serta berlomba
dalam kekayaan dan anak keturunan, seperti hujan yang tanam-tanamannya
mengagumkan para petani; kemudian (tanaman) itu menjadi kering dan kamu lihat
warnanya kuning kemudian menjadi hancur. Dan di akhirat (nanti) ada azab yang
keras dan ampunan dari Allah serta keridaan-Nya. Dan kehidupan dunia tidak lain
hanyalah kesenangan yang palsu.